The Humanitarian Center

Indonesia Bangkit

Tuesday, January 1, 2019

Penyerahan Bantuan dari Aliansi Gerakan Jalur Tambang (AGJT) kecamatan Rumpin

Penyerahan bantuan dari Aliansi Gerakan Jalur Tambang (AGJT) kecamatan Rumpin di posko Indonesia Bangkit kecamatan Anyer.

Anyer (1/1/2019) - Dukungan dan bantuan dari berbagai pihak untuk korban Tsunami Selat Sunda melalui posko Indonesia Bangkit terus mengalir. Bantuan datang dari berbagai kalangan baik individu maupun organisasi.

Kali ini posko IB menerima kunjungan relawan dan bantuan dari Aliansi Gerakan Jalur Tambang (AGJT) kecamatan Rumpin untuk korban bencana tsunami selat Sunda Banten - Lampung di posko Indonesia Bangkit kecamatan Anyer (Kp. Tuhur desa Cikoneng kecamatan Anyer kabupaten Serang).

Bantuan diserahkan oleh Junaedi Adhi Putra dan robongan yang diterima langsung oleh koordinator posko Indonesia Bangkit Anyer Muhibudin.

Dalam bencana Tsunami selat Sunda, Indonesia Bangkit melakukan pelayanan korban bencana di pulau Sangiang desa Cikoneng kecamatan Anyer kabupaten Serang, di desa Ujung Jaya, Taman Jaya dan Cigarondong kecamatan Sumur kabupaten Pandeglang dan di Lampung Selatan.

IB terus mengajak seluruh masyarakat untuk saling membantu dan memberikan dukungan bagi korban Tsunami Selat sunda.

Dukungan dan donasi dapat disampaikan melalui :

Posko Pusat 
Jl. Mutiara Raya I No.1, Kelurahan Jati, Puloga¬dung – Jakarta Timur. Kontak : Widianto  (0813-1683-6857)

Penyaluran bantuan berupa uang dapat dikirimkan melalui rekening 
Bank BRI Cabang Rawamangun atas nama Aliansi Gerakan Reforma Agraria. 
No. rekening  0386 0100 0923 303

Posko induk pelayanan IB Banten
Alamat : Perumahan BMS Blok O No.95 kota Serang (belakang kampus Untirta)
Cp: 
Ega :0895349403986
Abda : 081293856381

*Posko pusat pelayanan IB di kecamatan Anyer kabupaten Serang:
Alamat : Kantor Desa Cikoneng, kecamatan Anyer.
Cp: Muhib : 087873054662

*Posko pusat pelayanan IB kecamatan Sumur kabupaten Pandeglang
Alamat : Kp. Garung, Ds. Cigarondong, Kec. Sumur
Cp: Jumri/kipli⁩ : 085899859028

Posko IB Lampung 
Alamat : Jl. Aries 1 no 41, Segala Minder - Langkapura, Lampung
Cp: Ike : 0822 6998 7973

No comments: